Thursday, September 26, 2013

Membuat Kue Sus untuk persiapan bekal ke Sekolah

Kue Sus dan Vla

Hari ini saya mencoba membuat kue sus, nama kue sus itu juga karena dengar dari orang-orang atau jika membeli kue di pasar atau toko biasa dibilang kue sus. Cara membuatnya seperti ini :

Bahan :
  • 100gr mentega
  • 200 ml air
  • 125gr terigu
  • 4 butir telur

Cara membuatnya :
  1. Rebus mentega dan air hingga mendidih.
  2. Masukkan terigu sambil diaduk rata hingga adonan tidak lengket di panci. Dan pastikan api kompornya kecil.
  3. Setelah adonan tidak lengket lagi di panci, angkat dan diamkan hingga adonan dingin.
  4. Setelah itu, masukkan telurnya sambil dikocok pakai mixer dengan kecepatan rendah saja, hingga adonan tercampur rata.
  5. Semir mentega loyang yang mau digunakan dan sendok adonan sesuai keinginan.
  6. Panaskan oven bersuhu 150 - 200, lalu panggang kue susnya selama 15 menit.
  7. Setelah keliatan mengembang, turunkan suhu oven menjadi 100 - 150.
  8. Sebelum matang, naikkan dulu loyangnya ke rak oven bagian atas agar kue susnya tidak keliatan pucat di atasnya.
Untuk vla-nya :
Bahan :
  • 100gr terigu
  • 500ml susu cair
  • 1 kuning telur
  • 100 gula pasir
Cara membuatnya :
  1. Campur terigu dengan 250ml susu cair.
  2. Tambahkan kuning telur, aduk rata dan sisihkan dahulu.
  3. Rebus sisa susu cairnya dengan gula hingga mendidih.
  4. Masukkan larutan terigu tadi.Aduk rata hinga licin dan meletup-letup sebagai tanda vla-nya sudah masak.
  5. Angkat lalu dinginkan. Belah kue sus-nya dan isi dengan vla yang sudah dingin sebanyak 1 sendok atau sesuai selera.
Kue Sus siap dihidangkan dan siap untuk dibawa anak-anak ke sekolah sebagai bekal.




0 comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...